25 C
Medan
Kamis, 19 September 2024

Ratusan Karya Bertarung di Lomba dan Pameran Foto Dispar Medan

Menarik untuk dibaca

Redaksi
Redaksihttps://www.akses.co/
Redaktur berita di https://www.akses.co
- Advertisement -[the_ad_placement id="artikel-bawah-judul-diatas-teks"]

akses.co- Sebanyak 178 karya foto mengikuti lomba dan pameran foto pariwisata yang digelar oleh Dinas Pariwisata Kota Medan bekerjasama dengan Anak Deli Organizer. Diharapkan, foto pemenang lomba tersebut dapat menjadi sarana promosi wisata ke Kota Medan.

Lomba dan pameran foto pariwisata Medan itu terdiri dari dua kategori diantaranya kategori foto essay untuk kalangan jurnalis dan profesional yang diikuti oleh 34 peserta dengan 47 file karya foto dan kategori foto tunggal untuk kalangan pelajar yang diikuti oleh 20 peserta dengan 131 file karya foto, totalnya 178 file karya foto yang mengikuti lomba dan foto pariwisata Medan itu.

Sejumlah karya foto yang mengikuti lomba dan pameran foto pariwisata Medan itu diantaranya menceritakan beberapa destinasi pariwisata di Kota Medan seperti penangkaran buaya Asam Kumbang, Istana Maimun, Mesjid Al Osmani, Mesjid Raya Al Makshum, Rumah Tjong Afie, gedung Balai Kota Medan, gedung Kantor Pos Medan, Rumah Songket Medan, Maharrani Galeri Batik Medan, Taman Cadika, Merdeka Walk, Kuil Shri Mariamman dan lainnya.

Sekretaris Dinas Pariwisata Kota Medan, Said Chaidir mewakili Kepala Dinas Pariwisata Kota Medan mengungkapkan sebelum lomba dan pameran foto Pariwisata Medan itu dimulai, pihaknya telah menggelar coaching clinic untuk menjelaskan secara detil tentang lomba dan pameran foto pariwisata Medan kepada para peserta lomba.

“Kategori lombanya sudah kita seperti bersama yakni foto essay untuk awak media dan foto tunggal untuk pelajar. Coaching clinicnya sudah kita lakukan dan foto-foto peserta juga sudah kita terima. Totalnya ada ratusan karya foto yang ikut di lomba dan pameran foto pariwisata Medan ini,” ungkapnya saat membuka penjurian lomba dan pameran foto pariwisata Medan di executive room, lantai 1 Garuda Plaza Hotel, Jalan Sisingamangaraja, Medan, Kamis (29/11/2018).

Said Chaidir menambahkan untuk mendapatkan hasil foto pariwisata yang berkualitas, penjurian lomba dan pameran foto pariwisata Medan itu dilakukan oleh para dewan juri profesional diantaranya Budayawan sekaligus Ketua Majelis Kesenian Kota Medan, Choking Susilo Saleh, Pemred Harian Metro 24 Jam, Indra Gunawan, Antropolog Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), Dr Leylia Khairani Khairani, Ketua Pewarta Foto Indonesia (PFI) Kota Medan, Rahmad Suryadi dan Photographer American Press (AP), Binsar Bakkara.

“Dinas Pariwisata Medan yakin, berdasarkan ilmu dan pengalaman dewan juri, dapat menilai dan memilih hasil foto yang terbaik. Sehingga, pemenang hasil lomba foto ini bisa menjadi sarana mempromosikan pariwisata di Medan,” pungkasnya.

Mewakili dewan juri, Indra Gunawan menjelaskan lomba photografi itu dibagi kedalam dua kategori yakni kategori esai dan kategori foto tunggal.

Kategori foto esai menyasar untuk kalangan jurnalis dan profesional. Sedangkan kategori foto tunggal menyasar kepada pelajar SMP dan SMA.

“Peserta wajib menyertakan serangkaian foto full color berisikan minimal 6 foto dan maksimal 10 foto yang merupakan satu-kesatuan sudut pandang tentang sebuah objek atau daya dukung wisata Kota Medan,” jelasnya.

Indra Gunawan menambahkan panitia telah menyediakan hadiah puluhan juta rupiah. Untuk kategori esai, hadiah juara I Rp 10 juta, juara II Rp 7 juta dan juara III Rp 5 juta. Sedangkan hadiah harapan I, Rp 3 juta, harapan II, Rp 2 juta dan harapan III, Rp 1 juta. Untuk 4 juara favorit, masing-masing akan mendapatkan hadiah Rp 500 ribu. Seluruh pemenang juga akan mendapatkan trophy dan sertifikat.

Adapun hadiah untuk kategori foto tunggal, hadiah juara I, Rp 5 juta, juara II, Rp 3 juta dan juara III, Rp 2 juta, serta 10 juara favorit akan mendapatkan hadiah, masing-masing Rp 500 ribu. Para pemenang kategori foto tunggal juga akan mendapatkan trophy dan sertifikat.

Pengumuman pemenang akan dilakukan di Taman Sri Deli, Medan, Minggu (2/12/2018), pukul 15.00 WIB.

Ketua PFI Medan, Rahmad Suryadi mengapresiasi banyaknya karya foto yang mengikuti lomba foto tersebut. Terlebih lagi, lomba itu mewajibkan para peserta untuk mengirimkan foto essay.

“Lomba foto essay seperti ini baru pertama kali digelar di Medan. Inilah yang menyebabkan banyak photographer Medan berminat mengikuti lomba ini,” ungkapnya. (din)

- Advertisement -spot_img

Berita Selanjutnya

[gs-fb-comments]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -[the_ad_placement id="sidebar-1"]

Juga banyak dibaca