26 C
Medan
Jumat, 20 September 2024

Penerangan Stadion Teladan Dimaksimalkan

Menarik untuk dibaca

Redaksi
Redaksihttps://www.akses.co/
Redaktur berita di https://www.akses.co
- Advertisement -[the_ad_placement id="artikel-bawah-judul-diatas-teks"]

akses.co – Wali Kota Medan, Dzulmi Eldin mengaku sangat senang setelah Stadion Teladan dinyatakan layak menjadi homebase PSMS Medan oleh Tim Verifikator PT Liga Indonesia Baru (LIB). Eldin berjanji segera menyelesaikan yang menjadi kekurangan.

Dari 15 item yang menjadi penilaian, 14 item mendapat penilaian baik. Sedangkan yang kurang baik adalah penerangan. Berdasarkan regulasi Asian Football Confederaration (AFC), penerangan stadion harus mencapai 800 lux. Sedangkan dari hasil verfikasi yang dilakukan, penerangan Stadion Teladan itu masih 500 lux. “Terkait dengan penerangan yang masih kurang, Insya Allah akan kita tuntaskan secepatnya,” kata Eldin.

Eldin menjelaskan, dirinya sudah mengintruksikan Kadis Kebersihan dan Pertamanan Kota Medan, M Husni segera memenuhi kekurangan tersebut. Sehingga penerangan Stadion Teladan sesuai dengan standar AFC yakni 800 lux. “Saya rasa tidak ada masalah lagi. Tinggal menunggu hasil penilaian secara tertulis dari PT LIB,” ungkapnya.

Eldin juga meminta Camat Medan Kota, Edi Mulia Matondang untuk membersihkan seputaran Stadion Teladan dari pedagang kaki lima (PK5). Dia tidak mau kehadiran PK5 menyebabkan kelancaran arus lalu lintas terganggu. Sehingga tim tamu yang datang terhambat. Begitu pula ketika meninggalkan stadion usai bertanding.

“Saya minta kepada Camat Medan Kota agar sebelum kick off LI 2018 dimulai, tidak ada lagi PK5 yang menggelar lapak di seputaran Stadion Teladan. Untuk itu segera berkoordinasi dengan OPD terkait. Ingat, masalah PK5 ini akan saya pantau langsung! Kita harus menjadi tuan rumah yang baik,” tegasnya.

Sementara itu, Kadis Kebersihan dan Pertamanan Kota Medan, M Husni menambahkan, untuk memenuhi kekurangan penerangan sebanyak 300 lux lagi, pihaknya trlah memesan 6 unit bola lampu.

Keenam bola lamput itu nantinya akan dipasang untuk menerangi tribun timur dan barat. Sebab pencahayaan dari kedua tribun itu yang masih kurang. Sedangkan yang lainnya sudah mencukupi. “Kami upayakan dalam sepekan ini rampung. Insya Allah Stadion Teladan menjadi homebase PSMS Medan,” ungkap Husni. (eza)

- Advertisement -spot_img

Berita Selanjutnya

[gs-fb-comments]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -[the_ad_placement id="sidebar-1"]

Juga banyak dibaca