26 C
Medan
Jumat, 20 September 2024

Ijeck Ikon Pemimpin Muda ‘Zaman Now’

Menarik untuk dibaca

Redaksi
Redaksihttps://www.akses.co/
Redaktur berita di https://www.akses.co
- Advertisement -[the_ad_placement id="artikel-bawah-judul-diatas-teks"]

akses.co – Tokoh muda Sumatera Utara Musa Rajekshah atau Ijeck tampil pembicara dalam Talk Show bertema “Pemimpin Muda Zaman Now” di Atrium Utama Manhattan Timesquare. Ijeck mendorong generasi muda untuk memanfaatkan teknologi dalam membangun bisnis berbasis syariah.

Ijeck, mengungkapkan bahwa pada era masyarakat informasi ini, menurutnya harus dimanfaatkan dengan baik, khususnya oleh para generasi muda. “Perkembangan teknologi informasi berbasis online perkembangannya sangat pesat. Ini harus kita manfaatkan dengan baik. Bisnis online menjadi penting bagi kita sebagai salah satu usaha dalam sukses berwirausaha,” katanya, kemarin.

Apalagi jika bisnis online tersebut, berbasis syariah. Menurut Ijeck, saat ini tren masyarakat dalam membeli produk bisnis syariah mengalami peningkatan yang luar biasa. “Bisnis syariah trennya di masyarakat semakin besar. Perbankan pun, hampir semuanya memiliki produk syariah, baik di Indonesia maupun di luar negeri yang jumlah penduduk muslimnya tidak mayoritas. Produk syariah memang sedang diminati oleh banyak orang,” ungkap Ijeck.

Mendorong masyarakat, khususnya generasi muda untuk berwirausaha dan memanfaatkan peluang bisnis online, dinilai Ijeck juga menjadi tanggung jawab dari para pemimpin. “Menjadi pemimpin bukan memperjuangkan kepentingan sendiri, tapi kepentingan banyak orang. Bagi saya, untuk jadi pemimpin itu, harus bekerja sama dengan banyak orang. Salah satu hal yang sangat baik dilakukan oleh pemimpin dalam hal itu adalah mendorong para generasi muda untuk berwirausaha,” jelasnya.

Kegiatan tersebut turut dimeriahkan oleh artis ibukota Sultan Djorghi dan istrinya Anissa Tri Hapsari yang saat ini sedang fokus mengembangkan usaha berbasis syariah. Usaha yang sedang dikembangkan Anissa tersebut adalah kerudung/jilbab. Anissa mengatakan bahwa bisnis syariah yang sudah dipasarkan hingga ke Mekkah tersebut, juga menggunakan pemasaran online sebagai salah satu strategi penting.

“Di Indonesia, produk Arsscarf sudah dipasarkan di banyak kota termasuk di Medan ini. Kita juga sudah mencapai Mekkah. Salah satu strategi penting bagi Arsscarf adalah pemasaran lewat online,” katanya.

Bagi Sultan sendiri, dukungan untuk berwirausaha, tidak hanya penting untuk dilakukan kepada istrinya. Ia juga mendukung seluruh generasi muda, untuk mulai berwirausaha. “Berbisnis atau berwirausaha itu sangat baik, dan penting untuk kita lakukan. Selain mendukung istri saya, saya juga mendukung banyak orang untuk bisa mulai membuka usahanya sendiri,” jelasnya.

Setelah dua artis ibukota dan Ijeck berbicara, puluhan peserta Talk Show yang kebanyakan adalah ibu-ibu rumah tangga diberi kesempatan untuk bertanya. Dengan antusias para ibu tersebut bertanya kepada ketiga tokoh tersebut. Tak hanya bertanya, ada juga ibu-ibu yang dengan tegas menyatakan bahwa dia sangat mendukung Ijeck untuk menjadi pemimpin di Sumatera Utara. Sebab menurutnya, Ijeck memiliki potensi memajukan ekonomi Sumatera Utara melalui kewirausahaan.

“Kami dukung Bang Ijeck untuk jadi pemimpin di Sumatera Utara. Bang Ijeck masih muda, pengusaha sukses, sangat cocok untuk memajukan Sumatera Utara kita ini. Bang Ijeck itu ikonnya pemimpin muda zaman now,” kata Juniati. (rur/rel)

- Advertisement -spot_img

Berita Selanjutnya

[gs-fb-comments]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -[the_ad_placement id="sidebar-1"]

Juga banyak dibaca