26 C
Medan
Jumat, 20 September 2024

Eldin Minta Radio Komunikasi Diaktifkan Kembali

Menarik untuk dibaca

Redaksi
Redaksihttps://www.akses.co/
Redaktur berita di https://www.akses.co
- Advertisement -[the_ad_placement id="artikel-bawah-judul-diatas-teks"]

akses.co – Wali Kota Medan, Dzulmi Eldin mengintruksikan kepada camat dan lurah se – Kota Medan untuk mengaktifkan kembali radio komunikasi. Hal ini untuk memudahkan menjalin komunikasi internal Pemko Medan.

Selain itu, Eldin menilai radio komunikasi memberkkan dampak positif dalam menunjang tugas-tugas pemerintahan, terutama dalam menjalin komunikasi taktis antara wali kota kepada SKPD terkait, camat dan juga lurah.

“Penggunaan radio amatir dalam pelaksanaan tugas camat dan lurah dapat mempercepat jangkauan informasi kepada aparatur teknis di lapangan. Tidak semua orang paham menggunakannya. Untuk itu kepada camat dan lurah harus memahami cara penggunaan radio amatir yang benar,” ungkapnya, Selasa (7/11/2017).

Saat ini banyak lurah-lurah yang baru menjabat. Sehingga dituntut harus fasih dan terampil dalam penggunaan radio amatir. “Banyak kegiatan yang harus dikomunikasikan seperti, koordinasi wilayah. Bahkan dalam kondisi urgen seperti kebakaran, banjir, pohon tumbang, informasi harus dapat tersalurkan secara cepat,” jelasnya.

Untuk itu dirinya berharap kegiatan bimtek tentang penggunaan radio komunikasi dimanfaatkan sebaik mungkin. Sebab, dalam kegiatan tersebut diajarkan tentang sandi atau kode yang kerap disampaikan saat berkomunimasi melalui radio komunikasi. (eza)

- Advertisement -spot_img

Berita Selanjutnya

[gs-fb-comments]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -[the_ad_placement id="sidebar-1"]

Juga banyak dibaca