26 C
Medan
Jumat, 20 September 2024

Eldin Emosi Lihat Kinerja Syahnan

Menarik untuk dibaca

Redaksi
Redaksihttps://www.akses.co/
Redaktur berita di https://www.akses.co
- Advertisement -[the_ad_placement id="artikel-bawah-judul-diatas-teks"]

akses.co – Wali Kota Medan, Dzulmi Eldin langsung marah besar terhadap kinerja Kadis Pekerjaan Umum (PU) Kota Medan, Khairul Syahnan Harahap. Pasalnya, dirinya banyak melihat tumpukan tanah bekas korekan drainase yang tidak langsung diangkut.

Salah satu contoh di Jalan Sei Belutu, Kelurahan PB Selayang II, Kecamatan Medan Selayang. Eldin langsung emosi melihat tanah sisa korekan drainase masih tertumpuk di pinggir jalan ketika meninjau kawasan tersebut, Jumat (20/10/2017). “Selama ini warga sekitar mengeluh karena tanah sisa korekan tidak kunjung diangkat dan menumpuk di badan jalan,” ungkap Eldin.

Baca juga: Syahnan Harus Dicopot

Akibat tumpukan tanah sisa korekan tersebut mengganggu kelancaran lalu lintas. Tidak hanya itu, dikhwatirkan akan masuk kembali dalam drainase.

Di samping itu setiap kali hujan deras turun, tanah bekas galian akan berubah menjadi lumpur sehingga mengotori Jalan Sei Belutu. “Harusnya tanah bekas galian drainase langsung diangkat dan dibiarkan menumpuk seperti ini. Wajar jika warga di sini mengeluh. Lihat saja tumpukan tanah ini mengganggu kelancaran arus lalu lintas. Saya minta sekarang juga diangkat,” katanya dengan nada tinggi.

Khairul Syahnan Harahap sendiri hanya bisa tertunduk. Tidak lama dirinya menghubungi anggotanya untuk segera mengangkat tanah sisa korekan.

“Saya perintahkan kepada pelaksana proyek untuk segera mengangkat seluruh tanah bekas galian parit maupun draianse. Saya tidak mau lagi mendengar ada masyarakat yang mengeluh soal tanah bekas galian tidak diangkat,” pungkas Eldin. (eza)

- Advertisement -spot_img

Berita Selanjutnya

[gs-fb-comments]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -[the_ad_placement id="sidebar-1"]

Juga banyak dibaca