28 C
Medan
Jumat, 20 September 2024

Dirut PDAM Tirta Tanjung Gagal Atasi Krisis Air di Batubara

Menarik untuk dibaca

Redaksi
Redaksihttps://www.akses.co/
Redaktur berita di https://www.akses.co
- Advertisement -[the_ad_placement id="artikel-bawah-judul-diatas-teks"]

Batubara, akses.co – KNPI Batubara menilai Hafizullah gagal dalam memimpin PDAM Tirta Tanjung. KNPI banyak terima aduan soal krisis air di Batubara.

Juru bicara KNPI Batubara, Asri Hasibuan, Sabtu (9/10), menilai kinerja Hafizullah sebagai Direktur Utama PDAM Tirta Tanjung bertolak belakang dengan semangat kinerja progresif Bupati Batubara, Zahir.

“Hafizullah sebagai pucuk pimpinan PDAM Tirta Tanjung telah gagal memenuhi ekspektasi Bupati Zahir dalam memajukan Perusahaan Air Minum Plat Merah di Batubara ini. Hampir setahun memimpin tapi belum ada kinerja yang bisa dirasakan masyarakat,” ujar Asro Hasibuan SH di Indrapura.

“Pasca dilantik pada 17 November 2020 lalu, Hafizullah masih berleha- leha padahal Pekerjaan rumah sangat banyak menunggu, masalah air mati di Tanjung Tiram dan Pagurawan masih belum teratasi, belum lagi masalah aset yang terbengkalai” ujarnya lagi.

Sampai berita ini diterbitkan belum ada jawaban dari Dirut PDAM Tirta Tanjung Hafizullah atas penanganan air mati di Pangkalan Dodek dan wilayah lainnya di Kabupaten Batubara.

“Masalah mati air, aset terbengkalai, minim terobosan dan saat dikonfirmasi malah berdalih membuat kita bertanya-tanya apakah benar beliau punya program, atau bila memang tidak memiliki progres kinerja alangkah baiknya jelang satu tahun kinerja Dirut PDAM Tirta Tanjung dapat segera di evaluasi oleh Bupati”. Tutupnya.

Lebih lanjut, Asro juga menegaskan akan melakukan aksi turun ke jalan bersama masyarakat yang merasakan krisis air bersih di Batubara. (Ggs)

- Advertisement -spot_img

Berita Selanjutnya

[gs-fb-comments]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -[the_ad_placement id="sidebar-1"]

Juga banyak dibaca