29 C
Medan
Kamis, 19 September 2024

Pembangunan Infrastruktur Masih Jadi Fokus Utama Pemko Medan

Menarik untuk dibaca

Redaksi
Redaksihttps://www.akses.co/
Redaktur berita di https://www.akses.co
- Advertisement -[the_ad_placement id="artikel-bawah-judul-diatas-teks"]

akses.co – Wali Kota Medan, Dzulmi Eldin mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kota Medan yang selama ini telah berpartisipasi dan bahu membahu dalam menjaga keamanan dan kenyamanan di Kota Medan. Berkat dukungan yang diberikan tersebut, ibukota Provinsi Sumatera Utara senantiasa aman dan kondusif meski warganya multikultural.

“Mari kita bersama-sama terus menjaga keamanan dan kekondusifan Kota Medan yang kita cintai ini. Dengn keamanan dan kekondusifan yang terjaga dengan baik ini, seluruh program pembangunan dapat dijalankan sehingga keinginan untuk menjadikan Kota Medan lebih baik ke depannya Insya Allah dapat terwujud,” kata Eldin saat malam pergantian tahun di Lapangan Merdeka Medan, Senin (1/1/2018).

Dirinya juga mengungkapkan di 2018, pembangunan masih terfokus pembenahan infrastruktur baik jalan maupun drainase. Artinya, jalan rusak dan drainase yang belum tersentuh perbaikan di 2017 akan diteruskan perbaikannya di 2018 guna memberikan rasa tenang dan nyaman bagi masyarakat. Selain itu, Pemko Medan juga meningkatkan pembangunan di bidang lainnya seperti, pendidikan, kesehatan, kebersihan, peningkatan ekonomi masyarakat serta pelayanan.

“Semua ini dapat berjalan jika mendapat dukungan penuh seluruh lapisan mayarakat. Jadi mari kita bahu-membahu menjadi Medan sebagai kota yang multicultural, berdaya saing, humanis, sejahtera dan religius,” harapnya. (eza)

- Advertisement -spot_img

Berita Selanjutnya

[gs-fb-comments]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -[the_ad_placement id="sidebar-1"]

Juga banyak dibaca