28 C
Medan
Jumat, 20 September 2024

Jokowi: Akses Tol Tingkatkan Daya Saing

Menarik untuk dibaca

Redaksi
Redaksihttps://www.akses.co/
Redaktur berita di https://www.akses.co
- Advertisement -[the_ad_placement id="artikel-bawah-judul-diatas-teks"]

akses.co – Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) meresmikan penggunaan ruas jalan Tol Kualanamu – Sei Rampah dan jalan tol Medan – Binjai (ruas Helvetia-Binjai), pada Jumat (13/10/2017) sore.

Ruas jalan tol yang melintasi Bandara Kualanamu – Lubuk Pakam – Teluk Mengkudu – Sei Rampah itu merupakan ruas jalan tol terpanjang di Sumatera, mencapai 42 Km, sedangkan jalan tol Helvetia – Binjai yang diresmikan sepanjang 10,46 km.

Rampungnya jalan tol ini akan mempersingkat waktu tempuh dari Bandara Kualanamu menuju Sei Rampah, sehingga diharapkan juga dapat mengurai kepadatan pada jalan nasional. “Jika jalan tol semua telah tersambung, maka diharapkan dapat menurunkan biaya operasional pengiriman barang dan jasa. Penurunan biaya operasional berdampak pada penurunan harga barang, dengan begitu dapat meningkatkan daya saing,” ujar Jokowi menegaskan.

Joko Widodo juga mengatakan bahwa pembangunan jalan tol Medan-Kualanamu-Tebingtinggi diharapkan selesai seleuruhnya pada tahun 2018 sehingga bisa mendukung pengembangan Kawasan Strategis Nasional Danau Toba. “Kita harapkan dengan adanya tol ini, Danau Toba dan sekitarnya bisa menjadi kawasan pariwisata yang berkembang. Karena dari Medan-Tebingtinggi-Toba yang sekarang (jarak tempuhnya) 4 jam bahkan 5 jam, nantinya kalau tol jadi, perkiraan hanya kurang lebih menjadi 1,5-2 jam,” ujar Joko Widodo .

Dengan keberadaan jalan tol ini, mobilitas orang dan barang menurut presiden bisa lebih cepat dan murah sehingga menaikkan daya saing. “Mobilas cepat maka harga transportasi murah, barang yang dibawa jatuh ke masyarakat akan kebih murah,” katanya.

Biaya transportasi di Indonesia dibanding Singapura dan Malayasia lebih mahal 2,5 kali lipat. Kalau biaya itu diturunkan maka daya saing bisa meningkat. Menurutnya daya saing global Indonesia sudah mulai membaik yaitu dari skor 41 menjadi 36. “Kalau tol sambung semua, maka daya saing terus membaik,” ujar Jokowi.

Sementara itu, Gubsu Tengku Erry di hadapan presiden menyampaikan bahwa pembangunan jalan tol Medan -Kualanamu-Tebingtinggi sepanjang 61,65 km telah selesai dikerjakan sepanjang 42 km yaitu pada seksi 2-6. Sedangkan untuk ruas jalan tol Medan -Binjai sepanjang 16,73 km telah selesai dibangun sepanjang 10, 46 km yaitu Helvetia-Binjai.

Pembangunan jalan tol Medan-Kualanamu-Tebingtinggi masih ada sisa sepanjang 13,4 km lagi yaitu Tanjungmorowa sepanjang 3,2 km dan Sei rampah -Tebingtinggi sepanjang 10,15 km yang dalam waktu dekat selesai karena masalah pembebasan lahan sudah selesai.

Sementara itu, Gubsu Tengku Erry mejelaskan bahwa untuk jalan tol Medan -Binjai Seksi 1 yaitu Tanjungmulia – Helvetia sepanjang 3, 3 km masih ada masalah yang berhubungan dengan lahan. “Mudah-mudahan bisa segera dituntaskan,” katanya.

Erry juga memaparkan bahwa penambahan jalan tol di Sumut akan memacu pembangunan daerah. Sepanjang 3 tahun terakhir, Provinsi Sumut tumbuh 5-6,5 persen per tahun. “Kami yakin setelah ada jalan tol, maka pertumbuhan Sumut bisa lebih dari 6%,” katanya.

Erry berharap kiranya Pemerintah pusat tetap berkomitmen teruskan pembangunan jalan tol di Sumut. “Tentunya dengan adanya dukungan pembangunan infrastruktur melalui pendekatan kewilayahan di kawasan Industri Kuala Tanjung, KEK Sei Mangkei dan KSN Danau Toba dengan meneruskan akses jalan tol Medan-Tebingtinggi-Pematang Siantar-Parapat-Sibolga tentu akan mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahterahan masyarakat,” jelasnya.

Gubsu Tengku Erry juga melaporkan kepada Prersiden pada hari yang sama telah dilakukan sekaligus serah terima sertifikat tanah atas nama pemerintah cq Kementerian Keuangan sebanyak 183 sertifikat jalan tol Medan-Binjai dan Medan -Kualanamu-Tebingtinggi dari BPN Sumut. Selesai melakukan peresmian di pintu tol Kualanamu, Jokowi dan rombongan berkesempatan mencoba langsung ruas tol tersebut. (rel/rur)

- Advertisement -spot_img

Berita Selanjutnya

[gs-fb-comments]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -[the_ad_placement id="sidebar-1"]

Juga banyak dibaca