31 C
Medan
Jumat, 20 September 2024

Bang Ijeck Lepas Fun Walk Reuni Akbar SMA UISU Medan

Menarik untuk dibaca

Redaksi
Redaksihttps://www.akses.co/
Redaktur berita di https://www.akses.co
- Advertisement -[the_ad_placement id="artikel-bawah-judul-diatas-teks"]

akses.co – Yayasan SMA UISU Medan menggelar reuni akbar, Sabtu (23/6/2018) pagi. Acara yang dihelat di halaman kampus UISU itu sekaligus memperingati 40 tahun SMA UISU.

Acara diisi sejumlah kegiatan. Diawali dengan Fun Walk yang diikuti seluruh alumni SMA UISU dari berbagai angkatan.

Pantauan wartawan, tampak hadir pada pelepasa fun walk tersebut Ketum Ikatan Keluarga Alumni (IKA) UISU yang juga Cawagubsu Musa Rajekshah, Ketua Yayasan UISU Prof Zainuddin, Rektor UISU Prof Assad, Kepala SMA UISU Tirama dan Kadispora Medan Marah Husin Lubis serta Ketua Panitia Budi Ristiyanto SE.

Saat pelepasan, Musa Rajekshah mengaku selalu senang dengan kegiatan berbau silaturahmi.

“Reuni ini sebagai silaturahmi kita. Saya melihat wajah-wajah semangat karena kakak abang semua bisa berkumpul lagi dengan teman masa sekolah dulu,” kata Musa Rajekshah.

Pria yang karib disapa Ijeck itu berharap keluarga besa UISU bisa sama-sama membesarkan nama baik sekolah dan yayasan.

“Kalau bukan kita yang membesarkan siapa lagi,” imbuh Ijeck disambut yel-yel peserta fun walk.

Ketua Panitia Budi Ristiyanto SE mengatakan persiapan acara selama tiga bulan.

“Alhamdulillah atas dukungan semua alumni dan pihak yayasan acara ini bisa terlaksana. Terimakasih kepada semua panitia yang sudah bekerja ikhas,” kata Budi.

Diterangkan Budi, alumni yang hadir di acara Milad 40 tahun dan reuni akbar SMA UISU dari alumni 1981-2017.

“Ada alumni yang jauh-jauh hadir dari Malaysia, Kalimantan, Semarang, Banda Aceh dan Jakarta,” kata Budi.

Budi berharap UISU tetap satu dan SMA UISU makin jaya serta disegani lagi.

“Hati kami tetap satu dan Insha Allah kita tetap bersatu,” kata Budi. (rel) 

- Advertisement -spot_img

Berita Selanjutnya

[gs-fb-comments]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -[the_ad_placement id="sidebar-1"]

Juga banyak dibaca