26 C
Medan
Minggu, 8 September 2024

171717, Ayo Doa Bersama Untuk Indonesia

Menarik untuk dibaca

Redaksi
Redaksihttps://www.akses.co/
Redaktur berita di https://www.akses.co
- Advertisement -[the_ad_placement id="artikel-bawah-judul-diatas-teks"]

akses.co – Komandan Korem (Danrem) 011/Lilawangsa Kolonel Inf Agus Firman Yusmono mengajak kepada seluruh umat beragama di seluruh Indonesia, khususnya di Wilayah jajaran Korem 011/Lilawangsa, Provinsi Aceh, melaksanakan doa bersama untuk Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Doa bersama lintas agama, dikenal dengan Gerakan 171717 yang dimaksud yaitu, pada 17 Agustus, Tahun 2017, Pukul 17.00 WIB, akan dilaksanakan oleh seluruh umat di seluruh Indonesia, sesuai tempat dan kepercayaan masing-masing agama yang dianut, bertemakan untuk menyatukan Tekad menuju Indonesia lebih kasih sayang.

“Diharapkan melaui gerakan Doa bersama lintas agama dengan gerakan 171717 tersebut, dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 72, Tahun 2017,” kata Danrem 011/Lilawangsa Kolonel Inf Agus Firman Yusmono.

Berdoa bersama, baik secara perorangan maupun kelompok yang didahului dengan membacakan kitab suci masing-masing, selama satu jam, pada tanggal 17 Agustus 2017, Pukul 17.00 sampai dengan Pukul 18.00 WIB, di markas/ kantor satuan-satuan TNI di seluruh Wilayah jajaran Korem 011/LW, atau di tempat-tempat Ibadah, tempat-tempat pertemuan rumah, atau tempat masing-masing dengan melaporkan Satuan TNI yang terdekat.
Sementara itu, TNI Satuan Korem 011/Lilawangsa bersama Umat Islam melaksanakan doa bersama di Masjid Al-Fitrah Korem 011/LW setempat, sedangkan bagi yang beragama Nasrani dan Agama lainnya akan melaksanakan Doa bersama di rumah Ibadah Gereja HKBP, Pura di Pusong Baru, Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe.

Danrem 011/LW, juga menyampaikan kepada Komandan Kodim dan Komandan batalyon, serta seluruh prajuritnya yang ada di jajaran Korem 011/Lilawangsa bersama masyarakat di Wilayahnya masing-masing, agar melaksanakan Doa bersama. “Doa bersama ini, sebagai bentuk pengamalan Pancasila, khususnya Ketuhanan Yang Maha Esa, untuk Indonesia yang lebih kasih sayang, adil dan sejahtera selalu,” pungkas Agus Firman Yusmono.

Di Medan, kegiatan serupa akan digelar di Lapangan Benteng, Medan. Tepat di depan Markas Kodim 0201/BS. Bagi masyarakat yang ingin bergabung dalam doa bersama itu, diharapkan bisa hadir beramai-ramai. (red)

- Advertisement -spot_img

Berita Selanjutnya

[gs-fb-comments]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -[the_ad_placement id="sidebar-1"]

Juga banyak dibaca